Jakarta, TheIndonesiaTimes – Sharp kembali menghadirkan inovasi terbaru di industri teknologi dengan meluncurkan dua smartphone flagship terbarunya, AQUOS R9 Pro dan AQUOS Sense9. Kedua perangkat ini dirancang untuk memenuhi kebutuhan pengguna modern dengan performa tinggi, kualitas kamera luar biasa, serta desain yang elegan dan tangguh.
Shinji Teraoka, Presiden Direktur PT Sharp Electronics Indonesia, menyampaikan, “Kami memperkenalkan AQUOS R9 Pro dengan kamera Leica dan AQUOS Sense9 yang mengantongi sertifikasi standar militer. Kedua perangkat ini menghadirkan kombinasi sempurna antara teknologi kamera canggih, layar berkualitas tinggi, performa maksimal, serta ketahanan yang andal, menjadikannya pilihan tepat bagi pengguna yang mengutamakan kualitas dan keandalan.”
AQUOS R9 Pro hadir sebagai smartphone premium yang mengusung teknologi mutakhir. Dibekali layar Pro IGZO OLED 6,7 inci dengan resolusi 1440 x 3120 piksel dan kepadatan 513 PPI, perangkat ini menawarkan tampilan visual yang tajam, kaya warna, serta hemat daya.
Sektor kamera menjadi keunggulan utama AQUOS R9 Pro. Dilengkapi dengan tiga kamera utama 50,3 MP (ultra-wide, macro, dan periscope) serta didukung teknologi Leica, smartphone ini mampu menghasilkan gambar dengan detail tajam dan warna alami. Fitur ultra-wide lens memungkinkan pengambilan gambar dengan sudut lebih luas, sedangkan periscope lens menawarkan zoom optik superior untuk menangkap objek jauh dengan detail luar biasa. Selain itu, lensa makro memberikan hasil foto close-up yang sangat tajam. AQUOS R9 Pro juga dilengkapi tombol shutter khusus, menghadirkan pengalaman fotografi layaknya menggunakan kamera saku.
Dari sisi performa, AQUOS R9 Pro didukung chipset Snapdragon 8s Gen 3 dengan prosesor octa-core, memberikan kinerja tinggi untuk multitasking, gaming, dan streaming tanpa hambatan. Dengan sertifikasi IP68, perangkat ini juga tahan air dan debu, memastikan daya tahan optimal untuk berbagai kondisi penggunaan.