Besok Rabu, Staf Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto Diperiksa KPK

The Indonesia Times, Jakarta – Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) akan kembali memeriksa Kusnadi, staf dari Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto. Kusnadi akan diperiksa sebagai saksi dalam kasus suap yang melibatkan buronan Harun Masiku. Pemeriksaan dijadwalkan pada Rabu (19/6).

“Untuk Kusnadi, pemeriksaan dilakukan pada hari Rabu,” kata Juru Bicara KPK Tessa Mahardika, Selasa (18/6).

Tessa belum mengetahui secara pasti apa yang akan didalami oleh penyidik KPK saat memeriksa Kusnadi nanti. Dia hanya memastikan bahwa Kusnadi diperiksa sebagai saksi.

“Diperiksa sebagai saksi. Untuk materi pemeriksaannya belum bisa disampaikan saat ini,” ujarnya.

Sebelumnya, Kusnadi sudah dipanggil oleh KPK pada 13 Juni lalu, namun ia tidak dapat hadir. KPK kemudian menjadwalkan ulang pemeriksaan terhadap Kusnadi.