TheIndonesiaTimes – Aktris senior Elma Theana turut ambil bagian dalam film layar lebar terbaru produksi Sinta Perkasa Film berjudul Loe Jual Gw Beli.
Elma membocorkan, di film ini dirinya berperan sebagai seorang ibu yang memiliki anak dari generasi Z atau Gen Z.
“Di sini aku jadi ibunya Annisa Kaila,” kata Elma dalam konferensi pers di Serpong, Tangerang Selatan, Kamis (5/9/2024).
Elma Theana menambahkan, perannya di film Loe Jual Gw Beli tidak begitu banyak karena hanya sebagai pemeran pendukung. Namun, dia merasa senang karena bisa tampil dalam film yang menyoroti kehidupan generasi Z.
“Enggak banyak, cuma karakter pendukunglah,” ujar kakak Sonny Septian itu.
Selain Sinta Perkasa Film, film Loe Jual Gw Beli juga melibatkan kerja sama dengan Financial Renjana Entertainment.
R. Haidar Alwi bertindak sebagai produser eksekutif bersama Sari Nenti sebagai produser.
“Saya harap film ini menjadi tontonan yang menjadi tuntutan dan asyik bagi adik-adik Gen Z,” kata Haidar Alwi.
Saat ini, Film Loe Jual Gw Beli masih dalam proses produksi sehingga Elma Theana belum bisa berbicara banyak perihal film ini.
Selain dibintangi Elma Theana, film yang disutradarai oleh Ferari Ahmadi ini juga menampilkan Annisa Kaila, Oka Sugawa, Rivaldo Sitorus, dan masih banyak lagi.